Minggu, 15 September 2013

The Wild Wild Word at Taman Safari Indonesia

Taman Safari memang identik dengan beberapa animal yang diperlihatkan dan atraksi kelincahan binatang yang tonjolkan. Disana saya menemukan pertunjukan lain selain pertunjukan binatang, yaitu pertunjukan opera koboy. Pengelola Taman Safari Indonesia membanggakan salah satu pertunjukan Wild Wild West Cowboy Show merupakan lisensi pertama dan terbaik di Asia Tenggara.

Salah satu pertunjukan yang menurut saya menghibur dan berhasil membuat para penonton menikmatinya dengan senang. Opera itu berdurasi selama kurang lebih 45 menit dan jam buka pertunjukan yang pertama dibuka adalah pukul 13:00 wib dan tersedia kapasitas tempat duduk penonton sebanyak 2.500. Jadi kalian tidak perlu takut tidak mendapatkan tempat duduk dan dilarang keras berdesak-desak karena dikhawatirkan terjadi kecelakaan karena terdorong. Tempat pertunjukan opera di design sedemikian serupa dengan aslinya hingga kami penonton seakan berada dalam kampung cowboy sesungguhnya. Suara dan property permainan opera pun terkesan terlihat begitu nyata. Mereka juga menggunakan property nyata seperti hewan-hewan ternak dan  tikus yang dikejar kucing begitu lincah berlari menuju lubang-lubang yang sangat terkesan natural.
 
Begitu menikmatinya saya setiap kali melihat pertunjukan opera Wild Wild West Cowboy. Begitu menghibur dan jenaka yang diselenggarakan juga begitu sempurna membuat seluruh penonton tertawa.
Saya peringatkan bagi anda yang akan menonton pertunjukan ini lebih baik duduk di bagian tengah karena saat anda duduk dibagian depan siap-siap anda akan terkena semprotan air dalam alur cerita. Dan menurut saya pertunjukan ini tidak bagus untuk anak dibawah umur 15 tahun. Karena disana terlihat jelas pertunjukan mengenai pertempuran cowboy maka dari itu banyak pertunjukan tindakan kekerasannya.

Sungguh suatu pertunjukan yang bagus ditonton dengan gabungan teknologi yang begitu canggih dan terlihat nyata.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates